Sabtu, 26 November 2016

Pengertian hati dan fungsinya

                       HATI DAN FUNGSINYA





Hati atau (hepar) merupakan kelenjar terbesar dalam tubuh manusia beratnya sekitar 2 kg, berwarna merah tua terletak di rongga perut sebelah kanan di bawah diafragma (sekat rongga dada). 

hati merupakan orga ekskresi karena menghasilkan empedu (bilus) yang mengandung zat sisa dari perombakan eritrosit di dalam limpa. Hati berfungsi antara lain untuk menyimpan gula dalam bentuk glikogen; mengatur kadar gula darah; tempat pembentukan urea dan amonia; menawarkan/ menetralkan racun; membentuk vitamin A dan provitamin A; tempat pembuatan fibrinogen dan protrombin.

Hati dilapisi selaput tipis yang disebut selaput hati ( kapsula hepatitis ). Hati memperoleh darah melalui pembuluh darah nadi hati dan vena porta hepatitis. hati tersusun oleh sel-sel hati yang mengelompok membentuk lobula. Antara lubula satu dan lobula lainya dipisahkan oleh ruang-ruang lakuna. Sel-sel di dalam hati yang berfungsi merombak eritrosit yang telah tua histiosit. Hemoglobin (Hb) eritrosit akan diuraikan menjadi hemin, Fe dan globin. 

Hemin akan diubah menjadi zat warna empedu bilirubin dan biliverdin. bilirubin dioksidasi menjadi urobilin yang berwarna kuning kecokelatan dan mewarnai feses dan urine. Fe disimpan didalam hati,kemudian dikembalikan ke sumsum tulang. Globin akan digunakan untuk metabolisme protein lagi atau  digunakan untuk membentuk hemoglobin baru. saluran empedu dapat tersumbat oleh kolestrol yang mengendap membentuk endapan batu empedu.

Penyumbatan ini menyebabkan getah empedu tidak dapat masuk ke dalam usus, tetapi masuk kealiran darah. Akibatnya, darah menjadi ke kuning-kuningan orang yamng mengalami kondisi ini disebut sakit kuning 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar